Friday, April 26, 2013

Cara Membuat Kerajinan Tangan dari Koran - Tudung Saji







Kerajinan kertas koran akan membuat "tudung saji" piring. Kerajinan ini pembuatannya sama seperti keranjang yang lainnya.
Hanya hasil akhirnya pada bagian tengahnya dibuat pegangan.

Bahan-bahan yang diperlukan :
- Kertas koran
- lemfox
- gunting
- pewarna
- kuas

Cara membuatnya :
Pertama kali koran dibuat lintingan lidi, untuk kerajinan ini dibutuhkan sekitar 50 lintingan lidi.
Ambil 7 atau 8 lintingan lidi, susun seperti mata angin, kemudian bagian lintingan paling bawah ditarik kebagian atas, lalu diselipkan kelintingan sebelahnya arahnya keatas kebawah, diselang seling, seperti gbr.dibawah ini.

cara membuat kerajinan kertas koran








Lakukan memutar sampai membentuk lingkaran berdiameter 20 cm. 
Kemudian semua lintingan ditegakkan, lalu lakukan seperti yang pertama memutar selang seling hingga tinggi kira2 ukurannya 25 cm.


cara membuat kerajinan kertas koran












Setelah tingginya sudah mencukupi, lintingan terakhir diberi lem dan direkatkan pad bagian dalam keranjang.
Gunting lintingan yang masih panjang-panjang, kemudian selipkan dianatara sela-sela lintingan.
 Selesai sudah membuat tudung saji yang kita inginkan, tinggal tahapan terakhir beri pewarna agar kelihatan cantik, dan jemur hingga kering. 


Selamat mencoba.


 
cara membuat kerajinan kertas koran

Thursday, April 11, 2013

Kerajinan tangan dari barang bekas, daur ulang kertas koran

 

Tempat sendok & garpu




(tmp-sdk)


Tempat sendok dari daur ulang kertas koran ini,  bahan dasarnya kertas koran dan kardus yang sudah tidak terpakai.  mari kita coba membuatnya.

Bahan yang diperlukan :
- Kertas koran yang dibuat lintingan tambang 
- Lem fox
- Kardus bekas ukr : 15x10x8 cm = 4 pot, ukr ; 8x3 cm = 4 pot., ukr ; 8x8 cm = 1 pot
- Gunting
- Pewarna
- Kertas coklat untuk melapis bagian dalam 

Cara membuatnya :
Pertama koran dibuat lintingan seperti tali tambang. Ambil kardus yang ukuran 15x10x8 cm sambung ke 4 potongan kardus tsb. diberi lem. Setelah itu satukan kardus yang ukurannya 8x3 cm ini u kaki dari tempat sendok. 
Untuk bagian alas ambil dus ukuran 8x8 cm , ini direkatkan dengan dus yang telah dilem tadi, gabung jadi satu hingga berbentuk seperti gbr.

Kemudian setelah berbentuk , ambil lintingan bentuk tambang, rekatkan pada dus, buat melingkar, dan permukaan dus ditutup semua.

Tahapan terakhir memberi warna untuk tempat sendok. setelah itu dijemur hingga kering. Selesai cara membuat tempat sendok (bakul kecil).


kerajinan tangan dari barang bekas , tempat sendok


-  


Friday, April 5, 2013

Kerajinan tangan dari barang bekas

* Keranjang Pakaian Kotor *


kerajinan tangan dari barang bekas

Keranjang pakaian kotor, ini terbuat dari daur ulang kertas koran. Koran yang dibutuhkan cukup banyak untuk membuat keranjang ini, diperkirakan hampir 1/2 kg koran. Koran dibentuk lintingan seperti tambang. 

Banhan yang diperlukan ;
- Kertas Koran 1/2 kg yang dibuat tambang.
- Lem fox
- Bambu ukuran 2 cm
- Kardus ukuran 35x50 cm (bag.alas) , 40x55 cm (bag.tutup)
- Cet
- Thener
- Kuas

Cara membuat ;
Pertama-tama membuat keranjang ini, buat lintingan seperti tambang (kertas koran diulir-ulir) kemudian disambung satu dengan yang lainnya. 

Ambil kardus tebal untuk lapisan bawah keranjang , ukurannya 35x50 cm. pada dus dibuat lubang keliling untuk memasukkan bambu. jarak lubang 3 cm satu dengan yang lainnya. Pasang bambu pada kardus yang sudah dibuat lubang. 

Pada bagian bawah dus, bambu diikat dengan lintingan koran, seperti dianyam atas bawah selang seling. Hingga setinggi 5 cm. 

Setelah selesai bagian bawah, lintingan dianyam untuk bagian atasnya, cara membuatnya sama dengan bagian bawah. terus dianyam selang seling pada setiap bambu, hingga tingginya mencapai 50 cm.

Selesai membuat atasnya, sekarang buat tutup dari keranjang pakaian, buat dus ukuran 40x55cm. Pada dus tersebut ditutup dengan lintingan tambang hingga penuh.dan pada bagian atasnya, buat kepangan sebagai peganan tutup keranjang .

Keranjang dari bahan baku kertas bekas daur ulang tahapan terakhir diberi cet dengan campuran thener, agar keranjang lebih kuat.Kemudian dijemur hingga kering.

kerajinan tangan dari barang bekas




kerajinan tangan dari barang bekas ; daur ulang dari kertas koran

Thursday, April 4, 2013

Kerajinan tangan dari barang bekas ; daur ulang kertas koran



* Tas keranjang *


kerajinan tangan dari barang bekas ; daur ulang kertas koran



Tas berbentuk keranjang ini terbuat dari barang bekas kertas koran, yang dibuat lintingan dan dianyam.
Keranjang ini kurang lebih memerlukan sekitar 50 lembar kertas koran. Untuk membuatnya dibutuhkan antara lain adalah :
* Kertas koran
* Lem fox atau lem kayu
* Pewarna
* Thiner
* Plitur
* Kuas
* Dus
* Kain blacu

Cara membuat keranjang ini, pertama kali gunting koran menjadi 8 lipatan, kemudian dari setiap lipatan akan dipotong menjadi 16 potong kertas koran.
Potongan tersebut dibuat lintingan seperti bentuk tambang, buat lintingan tambang yang banyak. Setelah itu ambil dus buat ukuran 40x25 cm sebagai alas dari tas.
Ambil lintingan, lem pada dus yang telah disiapkan, dus dibuat penuh oleh lintingan atau anyamannya agar bagian bawah tas tertutup.

Buat lintingan yang keras untuk bagian samping keranjang, sebagai penopang lintingan, buat memutar diselang seling. menganyamnya. Tinggi dari tas ini 35 cm.
Setelah lintingan dianyam sampai setinggi 35 cm, buat tali tasnya, seperti gambar. 

Selanjutnya buat kantongan dari kain blacu untuk lapisan dalam tas, dan diberi kerutan pada bagian atas tas.Kemudian yang terakhir, tas ini diberi pewarna, bisa digunakan cat atau plitur tinggal selera masing-2. Kerajinan tangan dari barang bekas dijemur hingga kering. Itulah tahapan cara membuat kerajinantangan dari kertas koran , berbentuk Tas Keranjang.
 

kerajinan tangan dari barang bekas ; daur ulang kertas koran